Selasa, 02 Oktober 2012

Ballack Gantung Sepatu

Michael Ballack pensiun di usia 36 tahun (Foto: Reuters)LEVERKUSEN - Michal Ballack akhirnya memutuskan pensiun dari dunia sepakbola. Tak lagi mampu tampil kompetitif menjadi alasan utamanya mundur dari hingar bingar dunia sepakbola.

Keputusan pensiun diambil Ballack usai manajemen klub Bayern Leverkusen memutuskan tidak memperpanjang kontraknya. Gelandang 36 tahun ini tidak mendapatkan kontrak baru karena dianggap tidak mampu tampil konsisten. Dalam dua musim di Leverkusen, Ballack hanya bermain 35 kali dan mencetak dua gol.

Tak mendapatkan klub di musim ini, gelandang yang tampil bersama empat klub berbeda di Liga Champions dan mengoleksi 98 caps bersama Timnas Jerman ini memutuskan gantung sepatu. Keputusan pensiun diungkapkan Ballack lewat pengacaranya.

“Di usia 36 tahun, saya bisa mengenang kembali perjalanan karier saya sebagai pesepakbola profesional, yang tidak pernah saya impikan sejak kecil,” ujar Ballack dikutip Goal, Selasa (2/10/2012).

“Merupakan sebuah kebanggaan bisa bekerja sama dengan pelatih kelas dunia dan pemain-pemain hebat. Kini, saya menatap lembaran baru dalam hidup,” sambungnya.

“Jelas saya akan merindukan bermain di hadapan 80 ribu fans atau mencetak gol. Namun, menjalani bulan lalu tanpa bermain secara aktif membuat saya mengerti bahwa ini adalah waktunya saya pensiun,” lanjutnya dikutip Kicker.

“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada keluarga saya dan semua orang yang pernah bekerja sama dengan saya dan terus mendukung saya. Mereka semua punya peran besar dalam sukses saya,” pungkasnya.

Ballack merupakan salah satu gelandang terbaik yang dimiliki Jerman. Sayang, hingga akhir kariernya, Ballack gagal menyumbangkan satu pun gelar untuk skuad Die Mannschaft. Pencapaian terbaiknya hanya mengantar Der Panzer melaju hingga final Piala Dunia 2002, di mana saat itu Jerman ditundukkan Brasil.

Di pentas klub, Ballack juga gagal mengangkat trofi Liga Champions meski tampil di dua laga final bersama dua klub berbeda (Leverkusen dan Chelsea). Meski demikian, Ballack sukses meraih berbagai gelar domestik seperti empat titel Bundesliga, tiga DFB Pokal, satu trofi Premier League, tiga FA Cup dan sebuah trofi Piala Liga yang diraihnya selama memperkuat empat klub berbeda, yakni Kaiserslautern (1997-1999), Leverkusen (1999-2002 & 2010-2012), Bayern Munich (2002-2006) dan Chelsea (2006-2010).

Berikut perjalanan karier Michael Ballack:

Klub:

(1995–1997) Chemnitzer FC II  (18 laga 5 gol)
(1995–1997) Chemnitzer FC  (49 laga 10 gol)
(1997–1998) 1. FC Kaiserslautern II  (17 laga 8 gol)
(1997–1999) 1. FC Kaiserslautern  (46 laga 4 gol)
(1999–2002) Bayer Leverkusen  (79 laga 27 gol)
(2002–2006) Bayern Munich  (107 laga 44 gol)
(2006–2010) Chelsea  (105 laga 17 gol)
(2010–2012) Bayer Leverkusen  (35 laga 2 gol)

Timnas:
Timnas Jerman U21  (19 laga 7 gol)
Timnas Jerman (98 laga 42 gol)

0 komentar:

Posting Komentar