Selasa, 09 Oktober 2012

'Guardiola Cocok Latih Arsenal'

 
New York - Belum diketahui kemana Josep Guardiola akan melatih setelah meninggalkan Barcelona pada akhir musim lalu. Meski begitu, Guardiola dinilai cocok untuk melatih Arsenal.

Pendapat itu diungkapkan oleh Rafael Marquez. Pesepakbola veteran asal Meksiko itu pernah berada di bawah arahan Guardiola dalam kurun waktu dua tahun sebelum hijrah ke New York Red Bulls.

Guardiola saat ini sedang menjalani masa istirahat dari dunia sepakbola. Pelatih yang akrab disapa Pep itu kini tinggal di New York, Amerika Serikat.

Marquez yakin Premier League akan jadi destinasi mantan pelatihnya itu selanjutnya namun ia mendukung Guardiola untuk melatih Arsenal karena gaya permainannya mirip dengan Barca.

Sekedar informasi, pelatih The Gunners Arsene Wenger masih belum menentukan apakah akan memperpanjang kontraknya yang akan habis dua tahun lagi.

"Aku merasa dia akan melanjutkan kariernya di Premier League, di Inggris dan di Arsenal dia akan pas," ucap Marquez dalam wawancaranya dengan La Graderia yang dikutip Football Espana.

Marquez, mengakui meski berada satu kota dengan Guardiola, tapi dirinya jarang menjalin komunikasi satu sama lain.

"Aku masih belum punya kesempatan untuk bertemu dengan Pep. Aku pernah mengontaknya tapi hanya untuk membantu dia beradaptasi dengan kota ini," aku pemain yang membela Barca selama tujuh tahun ini.

0 komentar:

Posting Komentar