SUMENEP - Pertempuran babak penyisihan
grup Liga Champions 2012-2013 semakin mendekati akhir. Pada matchday 5,
Rabu (21/11/2012) dini hari nanti WIB, sejumlah tim akan bertarung
memperebutkan tiket lolos, dan ada juga yang harus rela tersingkir.
Laga
yang pastinya bakal menarik minat pecinta sepakbola dunia adalah
pertempuran hidup mati antara Juventus kontra Chelsea di Grup E. Ya,
kedua tim sama-sama berada dalam posisi yang masih fifty-fifty antara
lolos dan tersingkir.
Chelsea saat ini menduduki posisi dua
dengan tujuh poin, sementara Juventus di tempat ketiga dengan hanya
terpaut satu poin. Di laga lainnya, pemuncak klasemen sementara
Shakhktar Donetsk (7 poin), diprediksi tak akan kesulitan meraih tiga
poin di kandang tim juru kunci yang sudah pasti tersingkir,
Nordsjaelland.
Dengan asumsi Shakhtar menang, tak ada skenario
lain bagi Juventus selain meraih angka penuh pada laga di Juventus
Stadium. Sementara itu, misi Chelsea bisa dikatakan sedikit lebih
ringan, yakni hanya mencuri poin di Turin, mengingat di matchday
pamungkas nanti, sang juara bertahan Liga Champions ini akan menghadapi
Nordsjaelland (diprediksi tak sulit meraih tiga angka).
Beralih
ke grup F, pertandingan menarik akan tersaji di Estadio Mestalla, ketika
Valencia menjamu Bayern Munich. Duel ini dipastikan berlangsung sengit
karena dibumbui dengan perebutan puncak klasemen. Saat ini, Bayern dan
Valencia sama-sama mengoleksi 9 poin.
Pada laga lainnya, BATE
Borisov dituntut meraih kemenangan atas tamunya Lille, demi terus
menjaga peluang lolos ke babak 16 besar. Jawara Liga Belarusia itu masih
punya peluang lolos, karena mengoleksi 6 poin, sementara Lille yang
belum meraih poin, sudah dipastikan gugur.
Di Grup G, favorit
juara Barcelona yang memuncaki klasemen dengan 9 poin, hanya butuh
tambahan satu poin untuk lolos, saat menyambangi markas Spartak Moskow
di stadion Luzhniki. Meski hanya butuh hasil imbang, pelatih Tito
Vilanova tetap memasang target kemenangan, demi ambisi lolos dengan
status juara grup.
Sementara itu, penghuni peringkat dua, Celtic
(7) akan melakoni partai krusial di kandang Benfica (4). Bagi Benfica,
duel lawan Celtic menjadi harapan terakhir mereka untuk bisa membuka
peluang lolos. Apabila gagal meraih angka penuh, maka besar kemungkinan
Benfica bakal tersingkir. Pasalnya, pada matchday pamungkas, skuad The
Eagles akan menghadapi Barcelona.
Terakhir, Manchester United
tidak punya beban saat menyambangi markas Galatasaray di Grup H. Sudah
memastikan tiket lolos, pelatih Sir Alex Ferguson mengistirahatkan
sejumlah pilarnya, dan hanya membawa ‘tim lapis kedua’ ke Turki.
Jika
United sudah tak lagi punya kepentingan di laga ini, Galatasaray justru
dituntut tampil habis-habisan demi meraih poin absolut. Dengan koleksi 4
poin, posisi Galatasaray belum aman, lantaran masih harus bersaing
ketat dengan CFR Cluj di tempat ketiga yang juga mengoleksi empat angka.
Cluj sendiri akan menjamu juru kunci Sporting Braga (3) yang juga masih
punya peluang untuk lolos.
Jadwal matchday 5 Liga Champions, Rabu (21/11/2012) dini hari WIB:
Grup E:
Juventus 02:45 Chelsea (Live SCTV)
Nordsjaelland 02:45 Shakhtar Donetsk
Grup F:
Valencia 02:45 Bayern Munich
BATE Borisov 00:00 Lille
Grup G:
Spartak Moskow 00:00 Barcelona
Benfica 02:45 Celtic
Grup H:
Galatasaray 02:45 Manchester United
CFR Cluj 02:45 Sporting Braga
Klasemen sementara:
Grup E: Shakhtar Donetsk (7), Chelsea (7), Juventus (6), Nordsjaelland (1)
Grup F: Bayern Munich (9), Valencia (9), BATE (6), Lille (0)
Grup G: Barcelona (9), Celtic (7), Benfica (4), Spartak Moskow (3)
Grup H: Manchester United (10), Galatasaray (4), CFR Cluj (4), Braga (3).
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar