Minggu, 04 November 2012

Mancini: City Juara Eropa? Chelsea Saja Butuh 10 Tahun!

Pelatih Man. City Roberto Mancini (Foto: Reuters) 
MANCHESTER - Pelatih Manchester City, Roberto Mancini mengeluarkan pernyataan dengan nada pesimistis terkait peluang timnya di Liga Champions. Pria berkebangsaan Italia ini menilai, City masih butuh jam terbang dan belum layak untuk menjuarai Liga Champions.

Mancini mengatakan akan melakukan “langkah besar” untuk timnya guna lolos dari fase grup. The Citizens diketahui tergabung di grup maut (D) bersama Real Madrid, Ajax Amsterdam dan Borussia Dortmund.

Dari tiga pertandingan fase grup, belum sekalipun City meraih kemenangan. Tercatat anak-anak Manchester Biru ini takluk di tangan Real Madrid 3-2, dan hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan Borussia Dortmund serta dipaksa mengakui keperkasaan sang juara Eredivisie Belanda Ajax Amsterdam dengan skor 3-1.

“Saya pikir, tim kami memang belum pantas untuk bermain apalagi menjuarai Liga Champions. Jika kita berkata siap untuk Liga Champions, kita bohong. City berada di grup yang sangat sulit,” ujar Mancini, seperti dilansir Goal.

”City tim yang bagus, tapi kita belum cukup layak untuk persaingan Liga Champions, tidak seperti tim yang lain. Chelsea mencoba selama sepuluh tahun sebelum mereka menjuarai Mei lalu,” tambah Mancini.

City sendiri diketahui baru dua musim terakhir eksis di panggung elite Eropa. Sebelumnya, pada musim pertamanya, The Skyblues harus tersingkir di fase grup

0 komentar:

Posting Komentar