BARCELONA - Barcelona berhasil meraih kemenangan atas
Celtic dengan skor 2-1 pada penyisihan Grup G Liga Champions di Camp
Nou, Rabu (24/10/2012) dini hari WIB. Kemenangan ini sendiri didapatkan
El Barca dengan susah payah.
Bertandang ke markas Barca, Celtic
sukses memberikan perlawanan yang sepada ke kubu El Barca . Bahkan,
Celtic berhasil unggul lebih dulu lewat gol Girgio Samaras hingga
akhirnya berhasil disamakan oleh Andres Iniesta.
Skor 1-1 pun
terus bertahan hingga waktu normal habis, beruntung El Barca mampu
memanfaatkan empat menit pertambahan waktu dengan cukup baik. Pada menit
ke-94, Jordi Alba berhasil mencetak gol bagi kemenangan Barca.
Dengan
kemenangan ini, Barcelona sukses menjaga posisi mereka di puncak
klasemen Grup G dengan torehan 9 poin, sekaligus mencatatkan kemenangan
ke-100 di kancah Eropa. Sementara, Celtic tetap tertahan di posisi kedua
dengan raihan 4 poin.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama:Bermain
di Camp Nou, El Barca langsung melakukan serangan ke daerah Celtic.
Lewat permainan tiki taka dengan formasi 4-3-3, tim tamu sedikit
kewalahan menghadapi gempuran Barca, hingga memaksa tim tamu bermain
bertahan.
Terlalu asik melakukan serangan, kubu Barca dikejutkan
dengan serangan balik yang cukup cepat dari kubu Celtic. Serangan cepat
tersebut berujung tendangan bebas bagi Celtic karena adanya pelanggaran
yang dilakukan pemain belakang Barca kepada pemain Celtic.
Tendangan
bebas pun dieksekusi oleh Mulgrew yang kemudian disambut oleh tandukan
Girgio Samaras. Sial bagi Barca, tandukan Samaras malah mengenai badan
Javier Mascherano dan memaksa bola masuk ke gawang Barca yang dijaga
oleh Victor Valdes.
Gol yang tercipta pada menit ke-18
tersebutmembuat tim tamu unggul 1-0. Usai tertinggal, Barcelona kembali
melakukan serangan ke daerah pertahanan Celtic dan kembali mendominasi
jalannya pertandingan.
Hingga akhirnya, Barcelona sukses
menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat gol Andres Iniesta pada menit
ke-45. Gol Iniesta tersebut berhasil ia ciptakan usai memanfaatkan umpan
dari Xavi Hernandez.
Hingga pertambahan waktu satu menit, tak ada lagi gol yang tercipta. Babak pertama pun berakhir dengan kedudukan imbang 1-1.
Babak kedua:
Memasuki
babak kedua, Celtic langsung mendapat hadiah tendangan bebas pada menit
ke-48 setelah Alexis Sanchez melakukan pelanggaran kepada Forrest.
Sayang, Celtic gagal memanfaatkan peluang dari tendangan bebas tersebut.
Memasuki
menit ke-55, Pedro mencoba melakukan tusukan ke daerah Celtic lewat
sisi kiri lapangan. Sayang, aksi dari Pedro tersebut masih mampu
dipatahkan oleh barisan belakang Celtic dan hanya menghasilkan sepakan
pojok saja.
Hingga pertengahan babak kedua, El Barca terlihat
terbawa ke dalam permainan Celtic. Tim asuhan Tito Vilanova tersebut
hanya memafaatkan umpan-umpan jauh saja, dan usaha tersebut masih sukses
diredam oleh lini belakang Celtic.
Kubu Celtic memang bermain
lebih bertahan di akhir-akhir babak kedua ini, dengan sesekali melakukan
serangan balik dengan cepat. Sementara, kubu Barca mulai memainkan bola
dari kaki ke kaki.
Kebuntuan pasukan El Barca pun terpecahkan
pada masa injury time. El Barca berhasil menutup laga ini dengan
kemenangan 2-1 lewat gol yang dicetak oleh Jordi Alba usai mendapatkan
umpan dari Adriano.
Susunan Pemain
Barcelona:
Victor Valdes; Adriano, Marc Bartra, Javier Mascherano, Jordi Alba;
Xavi Hernandez, Alex Song, Andres Iniesta; Alexis Sanchez (David Villa
Sánchez’80), Lionel Messi, Pedro (Tello’76)
Celtic:
Fraser Forster; Mikael Lustig, Kelvin Wilson, Efe Ambrose, Emilio
Izaguirre; Georgios Samaras (James Forrest ’43), Scott Brown (Kris
Commons’63), Victor Wanyama, Joe Ledley, Charlie Mulgrew (Beram
Kayal’76); Gary Hooper
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar