Sabtu, 13 Oktober 2012

Messi Bawa Argentina Puncaki Klasemen

Lionel Messi. (Foto: Reuters) 
MENDOZA – Argentina berhasil memanfaatkan partai kandang dengan baik. Menjamu rival Uruguay, Lionel Messi dkk menang dengan skor 3-0.

Kemenangan ini, maka Argentina memuncaki klasemen Piala Dunia Zona CONMEBOL dengan torehan 17 poin. Tim Tango unggul dari Kolombia yang sebelumnya memuncaki klasemen lewat raihan 16 poin.

Bertanding di Estadio Malvinas, Sabtu (13/10/2012) pagi WIB, Argentina menurunkan trio Sergio Aguero, Lionel Messi, dan Gonzalo Higuain. Sedangkan Napoli mengandalkan Luis Suarez, Edinson Cavani dan Diego Forlan.

Babak Pertama
Saat pertandingan berlangsung, kedua tim bermain dengan tempo cepat dan keras . Argentina mendapatkan peluang untuk mencetak gol lewat Aguero pada menit 23. Namun, sepakan penyerang Manchester City itu masih melambung dari gawang Fernando Muslera.

Uruguay mencoba untuk membalas serangan Argentina menit 27. Tim tamu mendapatkan kesempatan itu lewat Cavani. Sayang, tendangan penyerang jangkung itu masih melambung dari gawang Sergio Romero.

Pada menit 29, Messi mencoba untuk melepaskan diri dari penjagaan pemain Uruguay. Lolos, penyerang Barcelona itu melepaskan tendangan keras melengkung. Sayang, bola masih menyapa mistar gawang Muslera.

Muslera kembali dipaksa untuk jatuh bangun. Messi melepaskan sebuah tendangan bebas yang sangat keras. Tapi, kiper yang sekarang merumput di Galatasaray itu kembali berhasil menepisnya. Skor tanpa gol bertahan hingga menit 45 babak pertama habis.

Babak Kedua
Argentina kembali menerapkan permainan cepat. Kendati demikian, Uruguay masih mampu menahan gempuran Messi dkk. Seperti pada babak pertama pertandingan ini berlangsung cukup keras.

Uruguay mendapatkan peluang untuk mencetak gol. Suarez melepaskan tendangan dari jarak jauh pada menit 60. Sayang, bola tendangan penyerang andalan Liverpool itu masih terlalu mudah diantisipasi Romero.

Sembilan menit kemudian, tim tuan rumah berhasil memecah kebuntuan. Lagi-lagi, Messi menjadi penyalamat setelah mampu memanfaatkan umpan terukur dari Angel Di Maria. Muslera tak berdaya menahannya. 1-0 Argentina.

Tertinggal, Uruguay berusaha untuk bangkit. Namun, usaha untuk menyamakan kedudukan justru gawang Muslera kembali kebobolan lewat sebuah serangan balik lewat gol yang diciptakan Aguero pada menit 75.

Akhirnya, Messi memastikan kemenangan Argentina menjadi 3-0. Lewat sebuah skema tendangan bebas penyerang mungil ini, Muslera kembali tidak mampu menangkap bola. Skor 3-0 bertahan hingga usai.

Susunan Pemain
Argentina (4-3-3): Romera; Zabaleta, Garay, Fernandez, Rojo (Campagnaro 68); Gago, Mascherano, Di Maria; Messi, Higuain, Aguero (Guinazu 79).

Uruguay (4-4-2): Muslera; M. Pereira, Lugano (Scotti 65), Godin, Caceres; Gargano, Arevalo, Gonzalez (Rodriguez 68), Forlan; Cavani, Suarez.

0 komentar:

Posting Komentar