MADRID - Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone,
mengkritik siap para pengadil lapangan terkait keistimewaan yang mereka
berikan kepada dua pemain terbaik dunia, Lionel Messi dan Cristiano
Ronaldo.
Simeone mengaku kecewa karena menilai Messi dan Ronaldo
selalu mendapat perlindungan lebih dari wasit ketika tampil di lapangan.
Mantan kapten Timnas Argentina tersebut merasa iri karena bomber
andalannya, Radamel Falcao tidak mendapatkan pelakuan yang sama.
“Saya
tidak ingin membicarakan wasit, tapi itu jelas terlihat. Dalam banyak
kesempatan, jika Anda menyentuh Messi atau Ronaldo, itu adalah
pelanggaran,” keluh Simeone dikutip Goal.
“Tapi ketika
kejadian serupa dialami Falcao, tak ada apapun yang diberikan oleh
wasit. Saya harap, ke depannya mereka bisa lebih memperhatikan ini,”
pungkasnya.
Simeone sadar, Falcao memang belum seperti Messi
ataupun Ronaldo yang telah membuktikan sebagai pemain terbaik dengan
menyabet titel pemain terbaik dunia. Meski begitu, Simeone juga merasa
Falcao pantas dapat perlindungan lebih karena saat ini tengah
menunjukkan perfoma brilian.
Saat ini, Falcao menjadi aktor utama
dibalik sukses Atletico menempel ketat Barcelona di puncak klasemen La
Liga. Dengan koleksi 10 gol, El Tigre -julukan Falcao- bersaing dengan
Ronaldo (12) dan Messi (17) dalam memburu trofi Pichichi.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar