BARCELONA – Selama ini, Lionel Messi terlalu sering
diungkit-ungkit banyak pihak atau tokoh sepakbola sebagai juru gedor
terbaik. Tapi selama ini pula, belum banyak yang tahu siapa bomber
terbaik menurut Messi sendiri.
Dalam suatu kesempatan, jugador Barcelona dan tim nasional
Argentina itu angkat bicara, menyoal siapa yang selama ini menjadi
idolanya sedari kecil hingga meniti karier di La Masia. Ternyata, idola
Messi tak berbeda dengan kebanyakan orang yang juga amat menyanjung
talenta Ronaldo.
Tapi tentunya, yang dimaksud bukan Cristiano Ronaldo (CR7), punggawa Real Madrid yang juga Capitão tim nasional Portugal. Tapi The Phenomenon Ronaldo Luiz Nazario de Lima, legenda hidup Brasil yang juga kenyang pengalaman malang-melintang di benua biru.
Dari sekian bintang ‘seangkatan’ Ronaldo, macam Zinedine Zidane, Ronaldinho atau Rivaldo, El Messiah
hanya terpukau akan fenomena yang acap dihadirkan Ronaldo terhadap
gawang lawan. Bahkan Messi mengaku tak pernah melihat striker lain yang
mampu menghujamkan bola sebaik Ronaldo.
“Ronaldo pahlawan saya. Saya sebenarnya senang melihat Zidane,
Ronaldinho dan Rivaldo. Tetapi buat saya, Ronaldo adalah striker terbaik
yang pernah saya lihat,” aku Messi.
“Pergerakannya sangat cepat dan dia mampu mencetak gol tanpa menciptakan
peluang lebih dulu. Dia bisa menendang bola lebih baik dari pemain
manapun yang pernah saya lihat,” tuntasnya, seperti dikutip Emirates24/7, Rabu (7/11/2012).
Pernyataan Messi ini bagai sebuah balasan dan ucapan terima kasih atas dukungan
Ronaldo, yang sebelumnya menjagokan Messi untuk meraih Ballon d’Or
tahun ini. Kendati sempat bimbang untuk memilih antara CR7 dengan Messi,
Ronaldo akhirnya menjatuhkan pilihannya untuk mendukung Messi.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar